KAJIAN ISLAM “MAKANAN DAN MINUMAN UNTUK AHLI NERAKA”
Kajian Islam tentang makanan ahli neraka telah di jelaskan Rasulullah SAW bersabda : Penduduk neraka itu berWajah hitam pekat, penglihatannya gelap, akalnya hilang, Bentuk kepalanya berubah seperti kubah, besar badannya seperti gunung. Matanya terus melotot, rambutnya kaku seperti paku. Mereka tidak akan mati selamanya.
Setiap penghuni neraka mempunyai 70 kulit yang meMiliki tujuh lapis dari api neraka. Dalam perut mereka terdapat aneka macam ular. Mereka bisa mendengarkan suara ular yang ada didalam perutnya seperti suara binatang liar. Rantai belenggu dikalungkan pada tehemya, beberapa gada (sejenis palu) dipikulkan pada tubuhnya, dan mereka diseret dengan wajahnya.
Rasulullah SAW bersabda : "Orang yang paling miskin siksanya di dalam neraka selalu berteriak-teriak ; "Wahai "Tuhan kami, siksa ini telah meliputi seluruh tubuh kami...."Wereka dipenjara dalam neraka, mereka dibelenggu dengan belenggu neraka, mereka juga tidak dikasihani, kafau mereka berteriak, maka teriakannya tidak didengarkan tidak dijawab. Mereka menjerit-jerit dengan celaka..„,dan menjerit-jerit dengan kerusakan......, serta menjerit jerit dengan kehinaan.... Mereka digandengkan dengan setan di dalam penjara yang kekal serta diliputi rasa penyesalan. Siksaan mereka sangat pedih. tempat masuk mereka sangat sempit, nanah mereka terus mengalir, " mereka terbuka, warna mereka berubah. Mereka yang celaka berkata : "Wahai Tuhan kami, kesesatan telah mengalahkan kepada kami, dan kami ini termasuk kaum yang sesat. Wahai Tuhan kami, hilangkan siksaan ini dari kami, sebab kami ini termasuk orang yang beriman.
Rasulullah SAW bersabda : "Semiskin-miskin siksaan. penghuni neraka, yaitu Allah menciptakan sebuah gunung untuk mereka. Gunung itu dinamakan "Gunung Su'ud Penghuni neraka kemudian naik ke atas gunung tersebut dengan menyeret wajahnya selama 1.000 tahun sampai akhirnya mereka bisa naik ke puncak gunung. Kemudian gunung itu melempar mereka ke dasar jahanam, akhirnya
mereka menyesal menaiki gunung itu. Rasulullah SAW bersabda ; Semiskin-miskin siksaan penghuni neraka adalah ketika mereka minta hujan, maka datanglah mendung hitam di atas mereka. Mereka lalu mengatakan : "Hujan telah datang dari Dzat Yang Maha Penyayang". Namun hujan yang menimpa kepala mereka adalah batu api, kemudian batu itu keluar dari duburnya. Mereka lalu memohon kepada Allah selama 1.000 tahun agar Allah memberi rizqi mereka dengan hujan. Kemudian tampaklah mendung hitam diatas kepala mereka. Mereka berkata : "Ini adalah mendung hujan". Ternyata yang menghujani mereka adalah beberapa ular yang besar sebesar leher unta. Barangsiapa yang digigit ular dengan sekali gigitan, sakitnya tidak hilang selama seribu tahun.
Rasulullah SAW bersabda : 'Semiskin-miskin siksaan penghuni neraka, yaitu mereka memangil-manggil Malaikat selama 70.000 tahun. Mereka tidak mendapat jawaban apapun. lalu mereka melapor "Wahai Tuhan kami, Malaikat Malik tidak mau menjawab kepada kami". Allah lantas berfirman:"Wahai Malik, jawablah teriakan mereka ini". Malaikat Malik kemudian berkata : "Apa yang kalian katakan, wahai orang-orang yang mendapat murka Allah, wahai ahi neraka. Mereka lalu bertanya: "Kami minta minuman air agar kami bisa senang. Karena api neraka telah mengelupaskan kulit kami, juga telah merobek-robek tulang kami, serta memotong-motong hati kami".
Malaikat Malik memberi minuman mereka dengan minuman dari air yang mendidih. Jika mereka meminum air tersebut dengan tangannya, maka jari-jarinya akan rontok.
Kalau air itu sudah dekat diwajahnya, maka matanya akan jatuh meleleh beserta pipinya. Tatkala air panas tadi masuk ke perutnya, maka akan terpotong-potong seluruh usus dan hatinya,
Rasulullah SAW bersabda : "Semiskin-miskin siksaan penghuni adalah ketika mereka meminta makanan. Lalu di datangkan kepada mereka makanan kayu zaqum. Ketika makanan tersebut datang, mereka lahgsung memakannya, maka mendidihlah apa yang ada di datam perut mereka, otak mereka, serta gigi geraham mereka. Kemudian keluarlah dari mulut mereka api yang menjilat-jilat serta jasad mereka rontok meleleh jatuh diantara telapak kaki mereka.
Rasulullah saw bersabda : Semiskin-miskin siksaan penghuni neraka adalah mereka memakai pakaian dari tembaga panas. Ketika pakaian itu diletakkan di badannya, maka kulitnya mengelupas. Orang-orang yang celaka itu tetap dalam neraka. Mereka buta tidak bisa melihat mereka bisu tidak bisa berbicara, mereka tuli tidak bisa mendengarkan. Setiap orang yang lapar selalu menginginkan makanan, kecuali ahli neraka. Demikian juga setiap orang yang telanjang pasti menginginkan pakaian, kecuali menginginkan hidup kembali. kecuali ahli neraka. Sesungguhnya ahli neraka mengharapkan mati, namun memka tidak bisa mati selamanya.
Posting Komentar untuk "KAJIAN ISLAM “MAKANAN DAN MINUMAN UNTUK AHLI NERAKA”"